Janji Sang optimis
- menjadi kuat sehingga tak ada yang bisa mengganggu ketenangan fikiran saya
- hanya membicarakan kesyukuran saya kepada Allah tentang kebahagiaan, kesejahteraan dan kesehatan kepada setiap orang yang saya temui
- meyakinkan semua orang bahwa kita diberkahi Allah dengan fitrah ( kecintaan atau kepemilikan pada potensi yang luar biasa, kebaikan keindahan dan kebenaran)
- selalu khusnudhon dan beriihtiyar mewujudkan optimisme saya
- berpikir hanya yang terbaik, beramal hanya yang terbaik dan berdoa hanya yang terbaik
- berusaha membahagiakan orang lain sama seperti membahagiakan saya sendiri
- melupakan kesalahan masa lalu saya dengan taubat dan terus maju menuju pencapaian rahmat Tuhan yang lebih besar
- berwajah ceria dimanapun dan kapanpun dan tersenyum kepada setiap makhluk yang saya temui
- memberikan banyak waktu untuk memperbaiki diri sehingga saya tidak punya waktu untuk menjelekkan orang lain
- menjadi terlalu bijaksana untuk khawatir, terlalu mulia untuk marah terlalu kuat untuk takut, dan terlalu bahagia untuk membiarkan ada masalah
- mensyukuri diri atas apa yang saya dapatkan dan menyatakan fakta ini kepada dunia dalam tindakan mulia
- hidup dengan keberkahan dan iman bahwa Allah telah menundukkan seluruh makhuk Nya selama saya selalu memberikan upaya dan doa terbaik saya.
Komentar
Posting Komentar